Jl. Rajawali 2 no.199 Karangploso

(+62) 878 5980 2151

Opening : Mon-Sa 08:00 – 17:00


Produsen lampion

Mengenal Jenis Lampion Bulat Dilihat dari Bahan Pembuatnya

Lampion bulat yang dulu banyak dipajang saat perayaan imlek, kini sudah banyak digunakan untuk hiasan di berbagai tempat. Anda bisa menemukannya di rumah-rumah, di kafe-kafe, atau di taman-taman. Lampion bentuk ini ternyata bisa dibuat dari berbagai macam bahan. Mulai dari kertas, kain flanel, benang, plastik, dan masih banyak lagi bahan lain yang bisa digunakan untuk membuatnya tampak menarik.

Dalam membuat lampion berbentuk bulat, yang perlu dibuat terlebih dahulu adalah rangkanya. Rangka bulat tersebut bisa dibuat dari bambu, atau jika ingin lebih awet bisa dibuat dari besi. Setelah kerangka jadi, barulah lampion bisa dikreasikan menggunakan berbagai bahan. Kain yang biasa digunakan untuk lapisan lampion yaitu kain flanel. Dengan kain flanel lah biasanya lampion karakter tertentu dibuat, seperti wajah doraemon atau bentuk smile. Lalu untuk kertas, bisa digunakan kertas krep dan kertas origami. Untuk warnanya, Anda juga bisa memilih sesuai dengan nyala lampion yang diinginkan.

Selain itu, lampion bulat juga bisa dibuat menggunakan benang. Jika menggunakan benang, bentuknya biasa didapatkan dari lilitan benang ke balon yang sudah diberi lem. Lampion jenis ini seringkali digunakan di berbagai tempat, sehingga bahan yang digunakan harus pula menyesuaikan tempat pemasangannya. Untuk penggunaan luar ruangan, sebaiknya bahan yang digunakan adalah bahan anti air, agar tidak basah saat hujan. Jika Anda hendak mencari lampion dengan berbagai macam bahan, Anda bisa menghubungi Jezina Light. Di sana Anda akan menemukan lampion dengan berbagai jenis desain, model, dan bahan.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Ready To Start New Project With Jezina Light?

konsultasikan semua kebutuan project anda, kami siap support menyediakan produk dan layanan terbaik berkualitas kepada anda